SDIT ASSALAM CURUG

Mendidik dengan hati, mengabdi penuh harmoni

RAKER DAN SKILL UP SDIT ASSALAM 2024

RAKER DAN SKILL UP  SDIT ASSALAM 2024



Dalam rangka mengevaluasi program kerja sebelumnya dan merancang program kerja pada tahun selanjutnya Kami Pimpinan dan dewan guru melaksanakan rapat kerja dan skill Up untuk tahun pelajaran 2024/2025 adapaun acara rapat kerja di buka oleh Ketua Yayasan Assalam yakni bu Hj, Salbiah HS pada acara pengarahan yayasan Bu Hj. Salbiah berpesan bahwa SDIT Assalam jangan mengandalkan sarana prasaraa dalam marketing sekolah namun lebih kepada Program dan Layanan sekolah kepada orang tua siswa.

Selain mengadakan acara rapat kerja, panitia raker juga mengadakan acara Skill Up untuk dewan guru untuk meningkatkan kompetensi dibidang pengajaran.  Pada hari pertama acara training diisi oleh DR Thoriq Kurniawan yang memiliki pengalaman dibidang  SDM karena sebelumnya beliau berprofesi sebagai  manajer HRD.



Pada hari kedua, training guru diisi oleh H. Pratama M.Pd, beliau memabwakan materi tentang pengenalan ADLX Introflex, yakni cara bagaimana guru memahami Active learnng dan Deep Learning sehingga pembelajaran siswa lebih aktif dan bermakna.



Sedangkan pada hari kedua, training diisi oleh Bu Yeni Supraptini beliau membawakan materi sintak TERPADU dalam pembelajan. Pak Pratama dan Bu Yeni merupakan utusan dari Pusdiklat JSIT Banten. Dalam sintak TERPADU guru diharapkan menerapkan TELAAH EXPLORASI, RUMUSKAN PRESENTASIKAN APLIKASIKAN DUNIA UKHROWI. Dengan begitu sistem pembelajaran di Sekolah Islam terpadu benar benar menerapkan konsep TERPADU.



Pada hari terakhir raker di isi dengan kegiatan FUN GAMES, setelah satu pekan kami mengadakan rapat kerja maka kegiatan fun games ini menjadi hiburan bagi para dewan guru, semoga apa yang kami programkan di raker tahun depan senantiasa Allah berikan keridhoan dan dilancarkan segala uruasan.  Aamiin. (RNh)






Tidak ada komentar:

Posting Komentar